Saat sedang menjalankan sebuah acara, ada baiknya mempersiapkan paket souvenir yang bagus untuk tanda terima kasih telah menghadiri acara Anda. Souvenir saat ini bermacam bentuk serta unik. Harga yang ditawarkan pun tidak terlalu mahal. Cara mendapatkannya pun cukup mudah karena bisa dibeli secara online. Ini dia jenis souvenir yang direkomendasikan.
Ganci atau Gantungan Kunci
Secara bentuk gantungan kunci memang kecil dan sepele, tapi benda kecil ini bisa dimanfaatkan semua kalangan. Gantungan kunci sendiri juga memiliki manfaat yaitu menjaga kunci mobil, motor, dan rumah tidak mudah hilang.
Kalau Anda menginginkan sebuah souvenir gantungan kunci yang lebih unik dan bagus, ada baiknya Anda membelinya dengan cara costum. Selain itu Anda juga bisa membentuk desainnya sendiri. Biasa pesanan souvenir ini bisa langsung di antar ke rumah lengkap dengan bungkusnya.
Souvenir Pouch atau Dompet
Pouch atau dompet ini memang hampir sama hanya bentuknya yang berbeda. Pouch memiliki ukuran yang lebih besar. Pouch ini memiliki nilai guna yang cukup tinggi. Apalagi desainnya juga sangat menarik. Secara nilai guna pouch bisa digunakan dalam kegiatan sehari-hari. Untuk itu Anda harus memilih desain pouch serta bahan yang cukup menarik dan bisa digunakan oleh semua kalangan.
Paket souvenir pouch ini secara desain memang sering masuk digunakan untuk tamu wanita saja. Namun Anda bisa meminta desain yang sekiranya cocok digunakan untuk laki-laki dan perempuan.
Souvenir Kekinian Benih Tanaman
Souvenir yang unik dan sangat edukatif adalah menggunakan benih tanaman. Kalau Anda menginginkan souvenir yang beda dan juga bisa menjaga kelestarian lingkungan bisa dengan menggunakan benih tanaman. Tidak hanya bermanfaat bagi penanamnya tapi bisa juga bermanfaat bagi lingkungan.
Benih tanaman yang digunakan di sini bisa sesuai pilihan Anda, baik tanaman yang bisa dikonsumsi panennya atau tanaman yang digunakan sebagai hiasan seperti bunga.
Begitulah sedikit rekomendasi jenis paket souvenir yang bisa Anda pilih. Memilih souvenir memang harus dilihat daya gunanya. Apakah bisa dimanfaatkan atau tidak. Sehingga Anda tidak sia-sia memberikan hadiah tersebut meskipun harganya tidak seberapa.